MAHARATINEWS, Palangka Raya – Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, menghadiri acara Ucapan Syukur dan Paskah Kalteng Tahun 2025 di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Jumat (2/5/2025).
Dalam sambutannya, Gubernur menekankan pentingnya semangat persaudaraan dan toleransi dalam membangun daerah.
“Kerukunan dan keharmonisan masyarakat itu fondasi dasar pembangunan. Keberagaman atau pun perbedaan tidak perlu dipersoalkan, kita tidak boleh terkotak-kotak, kita tidak boleh terpecah belah, kita harus terus bersatu,” tegas Agustiar.
Gubernur juga menyampaikan bahwa semangat Falsafah Huma Betang menjadi kunci untuk menyatukan keberagaman dan menjadikannya kekuatan dalam mempercepat pembangunan serta mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kalteng.
“Dengan menjunjung Falsafah Huma Betang, keberagaman akan menjadi anugerah. Saya mohon doa dan dukungan semua pihak agar saya bersama Pak Wakil Gubernur dapat mewujudkan visi kami: Mengangkat Harkat dan Martabat Masyarakat Dayak dan Kalimantan Tengah umumnya, menuju Kalteng Berkah, Maju, dan Bermartabat menyambut Indonesia Emas 2045,” ujar Agustiar.
Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat dan pemangku kepentingan untuk turut serta dalam pembangunan. “Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Mari kita saling bergandengan tangan dan bersinergi, bekerja bersama-sama mendukung program pembangunan,” ajaknya.
Acara ini dihadiri berbagai tokoh penting, termasuk Wakil Gubernur H. Edy Pratowo, unsur Forkopimda, Wakil Staf Kepresidenan Muhammad Qodari, serta tokoh agama, masyarakat, adat, dan pemuda dari berbagai wilayah di Kalimantan Tengah. (mnc-lesta)

