MAHARATINEWS, Palangka Raya – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Edy Pratowo secara resmi mengukuhkan pengurus Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Kalteng Masa Bakti 2025–2030, di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur, Rabu (27/8/2025).
Kegiatan ini dirangkai dengan orientasi organisasi wanita se-Kalteng mengusung tema “Perempuan Berdaya, Wujudkan Kalimantan Tengah Berkah dan Maju.”
Dalam sambutan tertulis Gubernur H. Agustiar Sabran yang dibacakan Wagub Edy, BKOW ditegaskan sebagai mitra strategis pemerintah.
“Organisasi wanita bukan sekadar pelengkap, melainkan mitra yang mampu menyatukan langkah, memperkuat sinergi, dan menghadirkan program nyata bagi masyarakat,” ucapnya.
Gubernur menilai perempuan memiliki peran penting dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia, ketahanan keluarga, hingga pembangunan sosial budaya.
“Organisasi wanita hadir melahirkan gagasan, mendorong inovasi, sekaligus menjalankan fungsi pengawasan sosial. Itu wujud nyata kontribusi perempuan bagi pembangunan daerah,” tambahnya.
Penasehat BKOW, Aisyah Thisia Agustiar Sabran, menekankan pentingnya ruang dan dukungan bagi perempuan.
“Ketika perempuan diberi kesempatan, lahir generasi cerdas, keluarga harmonis, dan masyarakat sejahtera. BKOW harus jadi motor penggerak yang melahirkan kepemimpinan perempuan berintegritas,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua BKOW Kalteng yang baru dilantik, Nunu Andriani Edy Pratowo, memastikan program kerja akan sejalan dengan visi Pemprov.
“BKOW hadir mengakomodasi program pemerintah sekaligus menyinergikan langkah organisasi wanita agar tidak tumpang tindih. Kuat perempuan berarti kuat keluarga, dan ketika keluarga kuat, bangsa juga akan kuat,” ungkapnya.
Ia menegaskan penanganan stunting dan perlindungan perempuan serta anak menjadi prioritas utama.
“Dengan 13 kabupaten dan 1 kota yang telah memiliki GOW, kita bisa bergerak bersama secara terstruktur, sehingga program lebih terarah dan menyentuh kebutuhan masyarakat,” jelasnya.
Momentum pengukuhan ini diharapkan memperkuat koordinasi organisasi wanita di Kalteng serta menjadikan BKOW simbol sinergi perempuan dalam mewujudkan pembangunan daerah yang berkah, maju, dan sejahtera. (mnc-lesta)

